Panduan Cara Trading Saham di Ajaib dan Plus Minusnya

Trading saham saat ini sudah didukung dengan penggunaan aplikasi, seperti misalnya aplikasi Ajaib. Cara trading saham di Ajaib sangat mudah untuk dilakukan. Apabila Anda masih pemula, Anda bisa memahami dan mempelajarinya terlebih dahulu. 

Aplikasi Ajaib merupakan aplikasi trading saham legal yang sangat populer di Indonesia, seperti aplikasi sejenis lainnya yaitu IPOT dan Bibit. Kali ini akan dijelaskan kepada Anda bagaimana cara melakukan trading saham melalui aplikasi Ajaib. Simak ulasan lengkapnya di bawah. 

Panduan Cara Trading Saham di Ajaib

Buka Aplikasi Ajaib

Cara Trading Saham di Ajaib

Cara trading saham di Ajaib yang pertama adalah download aplikasi Ajaib di Play store dan instal di perangkat. Setelah itu, buka aplikasi dan tekan Daftar. Masukkan semua data diri yang diminta oleh sistem, baik email, nomor telepon, kata sandi, atau kode referral (kode Ajaib).

Lakukan log in kembali lewat notifikasi verifikasi email. Berikutnya, Anda akan kembali diminta mengisi beberapa form seperti mengunggah dokumen KK, KTP, foto, dan sebagainya. Lengkapi informasi data diri dengan lengkap dan sesuai. 

Baca juga: Pengertian dan Cara Screening Saham untuk Trading

Ketika sudah selesai mengisi dan hendak verifikasi akun, Anda akan diminta untuk merekam video. Video tersebut berisi konfirmasi tujuan investasi yang menunjukkan bahwa benar-benar ingin bergabung dan membuka akun sekuritas. 

Jika sudah, klik OK dan Anda akan menerima notifikasi verifikasi lewat email yang digunakan untuk mendaftar tadi. Buka email dan klik tombol verifikasi pada pesan yang diterima. Proses verifikasi setidaknya butuh empat sampai lima hari kerja. 

Lakukan Top Up RDN

Cara Trading Saham di Ajaib

Jika proses verifikasi berhasil, Anda bisa melakukan pengisian saldo atau melakukan top up RDN. Hal ini dilakukan agar Anda bisa memulai membeli saham di aplikasi. Top up RDN bisa melalui BCA sebagai metode pembayaran yang disediakan. 

Ketika sejumlah saldo RDN berhasil terisi, maka Anda sudah bisa menerapkan cara trading saham di Ajaib. Anda bisa membuka Watchlist Saham untuk melihat dan mengenali beberapa saham perusahaan yang disediakan. 

Dalam hal ini, sebaiknya Anda juga mencari informasi mengenai karakteristik saham-saham yang disediakan. Tujuannya, agar bisa mengenali profil perusahaan dengan baik, sehingga tidak salah memilih perusahaan sekuritas. 

Pilih Produk Reksadana

Cara trading saham di Ajaib berikutnya, adalah pilih produk reksadana yang ingin dibeli di menu Beranda. Anda bisa memilih saham syariah jika ingin mendapatkan resiko rendah atau saham menguntungkan lainnya. Perhatikan performa, keterangan detail, hingga potensi dan kelemahan aset tersebut. 

Masukkan Jumlah Lot Saham yang Ingin Dibeli

Selanjutnya, silakan masuk ke halaman Order Book. Pada bagian ini Anda dapat mengklik harga saham sesuai yang tertera, beserta memasukkan jumlah lot saham yang Anda butuhkan untuk dijadikan aset. 

Masukkan Nominal Dana Setoran

Cara trading saham di Ajaib yang menjadi poin penting adalah memasukkan nominal dana setoran. Buka menu “Investasi Sekarang” dan masukkan jumlah biaya yang harus Anda setorkan setelah memilih sejumlah lot saham dengan harga tertentu. Lalu pilih “Setor”.

Pilih Metode Pembayaran

Langkah selanjutnya, Anda akan diperintahkan untuk memilih metode pembayaran. Biasanya, metode pembayaran BCA menjadi sasaran utama sebagai rekening yang bisa digunakan. Selain itu, ada metode pembayaran lain seperti OVO, jika Anda tidak memiliki rekening BCA. 

Simpan Bukti Transfer

Apabila sudah melakukan penyetoran dana, jangan lupa untuk menyimpan bukti transfer tersebut. Anda bisa memfoto atau screenshot bukti transfer. Dengan demikian, cara trading saham di Ajaib yang Anda terapkan terjamin keamanannya. 

Konfirmasi Setoran

Setelah itu, konfirmasikan setoran tersebut dengan mengecek kembali di menu Transaksi. Pada menu tersebut, Anda akan diarahkan untuk mengunggah bukti transfer untuk setoran dana atau modal Ajaib. Selanjutnya, tekan Konfirmasi. 

Lihat Perkembangan Saham

Tahap terakhir, adalah memantau perkembangan aset. Produk saham yang sudah dibeli harus selalu dipantau. Anda bisa mengeceknya di menu Invest. Apabila harga saham cenderung return turun, maka bisa menariknya kembali atau mencairkannya, atau ada strategi lain. 

Kelebihan Aplikasi Trading Saham Ajaib

Cara Trading Saham di Ajaib

Ajaib termasuk aplikasi trading saham yang masih baru. Meskipun demikian, sudah banyak yang menggunakan aplikasi ini untuk transaksi saham, dan memiliki review bagus dari para penggunanya. Hal tersebut dikarenakan keunggulan yang dimiliki oleh Ajaib. Berikut adalah daftar keunggulannya.

Pendaftaran Mudah dan Cepat 

Cara trading saham di Ajaib tergolong mudah. Prosesnya tidak rumit dan mudah dilakukan oleh pemula sekalipun. Semua prosedurnya dilakukan secara online dan gratis. Anda tidak dikenakan biaya sepeserpun untuk registrasi akun. 

Semua kegiatan, mulai pendaftaran, hingga transaksi lewat online tidak memuat banyak halaman. Data diri lengkap perlu dimasukkan, itupun tidak banyak hanya sekitar 5 halaman. Permohonan pembuatan akun juga cepat tidak sampai seminggu sudah disetujui. 

Terdapat Banyak Pilihan Produk untuk Diversifikasi Portofolio

Keuntungan lain yang disediakan oleh Ajaib adalah banyaknya pilihan produk. Anda bisa leluasa memilih saham perusahaan manapun. Jadi, produk yang akan dijadikan aset bisa diversifikasi portofolio dengan mudah. 

Tersedia Notifikasi Real-time Update

Menariknya lagi, notifikasi yang diberikan oleh aplikasi ini adalah realtime update. Jadi, Anda tidak akan ketinggalan update terkini mengenai tren pasar saham maupun perkembangan aplikasi itu sendiri. 

Tidak Ada Jumlah Minimum Investasi

Kelebihan lain dari Ajaib, adalah tidak ada minimal investasi. Dengan modal kecil pun, Anda sudah bisa membeli saham di perusahaan sekuritas. Nominalnya paling kecil yang bisa dipilih adalah 10 ribu rupiah saja. Hal ini tentu sangat menguntungkan para pengguna. 

Biaya Transaksi Cenderung Murah

Cara trading saham di Ajaib ini juga termasuk mengutamakan pengguna. Bagaimana tidak, biaya transaksi dan biaya fee broker yang dikenakan sangar rendah. Dengan begitu, semua pengguna akan merasa lebih nyaman dalam bertransaksi. 

Kekurangan Aplikasi Ajaib

Selain kelebihan, aplikasi Ajaib juga mempunyai beberapa kekurangan layaknya sebuah sistem yang tidak sempurna. Berikut adalah beberapa kekurangan apalikasi Ajaib yang penting untuk Anda ketahui.

Hanya Tersedia Pada Versi Mobile

Dikarenakan terbilang masih aplikasi baru, cara trading saham di Ajaib ini belum begitu fleksibel. Aksesnya hanya bisa dilakukan lewat mobile. Jadi, Anda belum bisa memasang aplikasi di perangkat lain seperti komputer atau laptop. 

Hal tersebut tentu menjadi kekurangan yang penting untuk ditingkatkan. Pasalnya, beberapa orang kesulitan melihat gambar atau tulisan di HP yang sangat kecil. Mungkin kedepannya aplikasi ini akan mengalami perkembangan.

Masih Banyak Fitur yang Belum Optimal

Sebagai aplikasi trading saham yang baru, Ajaib juga belum banyak menyediakan fitur yang dibutuhkan. Seperti, perlunya peningkatan kinerja fitur yang lebih optimal, dan lebih ditingkatkan lagi agar sesuai dengan kebutuhan pengguna. 

Walaupun begitu, aplikasi Ajaib masih tetap memberikan pelayanan terbaiknya. Misalnya saja keutamaannya untuk memuaskan para pengguna pemula. Salah satu fitur yang dimaksud adalah fitur modal minimum Rp 0.

Cukup sederhana bukan cara trading saham di Ajaib? Anda bisa menjadikan informasi di atas sebagai referensi untuk memulai trading lewat aplikasi Ajaib. Selain itu, keuntungan besar bisa Anda peroleh dengan mudah, aman, dan cepat. 

Tinggalkan komentar